Kamis, 24 November 2016

Value Bisnis Travel

Materi Seminar:
Oleh Yudha E. Setiawan
.
Baik, setelah kita memahami bisnis travel yang ingin kita kerjakan, langkah berikutnya adalah melakukan inovasi inovasi atau diferensiasi. Orang diluar sana ingin menilai kita seperti apa ? kalo Cuma jualan sistem kemitraan, anak kecilpun bisa.. cari cara agar orang lain mau membeli bisnis kita, yaitu dengan Meningkatkan Value (Nilai) Misal, ada banyak orang gabung java karena di support oleh Java Leadership Program, begitupun dengan MMBC disupport oleh TTR Support Sistem, bisa juga dengan menulis buku dan pembinaan kepada para mitranya. Bisa dengan membangun komunitas yang selalu terkoneksi. Jika anda fokus di paket wisata, maka selain pelayanan yang maksimal juga setiap paket yang anda buat bernilai edukasi. Bukan Cuma jalan jalan tanpa makna. Itu semua adalah value. Nah, sekarang value anda apa ??                      

Setelah membangun trust dan menemukan value di bisnis travel yang sedang anda jalani. Langkah berikutnya adalah pengembangan bisnis. Setidaknya ada tiga hal yang harus dipersiapkan.

1. Bangun komitmen sama diri sendiri, istiqomah atau bekerja terus menerus tanpa kenal lelah, disiplin dan yang terpenting gak mudah bosan dalam menjalankannya.

2. Bekerja dengan strategi, salah satunya memaksimalkan tekhnologi yang ada (Sosmed dll) , selalu asah kompetensi kita, skill melakukan nego, berbicara depan umum dll.

3. Bekerja dengan kekuatan Tuhan, meminta dan memasrahkan semuanya kepada pemilik alam semesta.

Lalu pertanyaannya bagiamana agar penjualan kita laris ?? harus dipahami bersama bahwa untuk bisa “laku” menjual itu ada tekhniknya, gak asal asalan promosi. Hal fundamental agar kita mampu menjual adalah dengan cara meningkatkan trust kita didepan calon pelanggan. Pertanyaan saya, anda semua kan punya sosial media. Sekarang sosial media yang anda miliki digunakan untuk apa ? jualan, tebar fitnah, difungsikan seperti koran yang isinya share share berita atau seperti apa ??                      
Jika anda melakukan hal-hal diatas, menjadikan sosial media sebagai ajang eksis yang gak penting bisa jadi anda salah kaprah.

Sosial media itu sarana untuk berteman, jadi banyakin teman disana, berinteraksilah dan tentunya memilih pertemanan yang sesuai dengan target market kita.

Saya nanya ke temen temen semua, kira kira risih gak jika melihat timeline kita isinya orang jualan melulu ? jika anda risih, begitupun teman teman anda, pasti risih melihat timeline nya jualan aja.                      
Mulai sekarang berhenti menawarkan produk kita secara brutal di sosial media. Jadikan sosial media sebagai salah satu sarana membangun kredibilitas anda sebagai pemilik bisnis travel.

Cara sederhana meningkatkan kredibilitas adalah dengan berbagi ilmu, share informasi bermanfaat dan tentunya membuat postingan postingan tentang aktifitas anda. Dari sana orang akan menilai bahwa bisnis anda berjalan lancar, anda sebagai seorang yang positif, dan yang terpenting akun anda bukan akun klonengan, sehingga dengan berjalannya proses trust orang kepada anda akan naik dengan sendirinya.

Berapa lama membangun trust / kredibilitas ?? selama anda hidup. Namun menghancurkannya bisa hanya dalam satu malam.⁠⁠⁠⁠

Ngetag orang di sosmed itu, tanda kalo jualan kita gak laku .... Jd pengen diperhatiin orang.. Kalaupun Mau Tag, ya yg elegan ... Misal dibuat Kalimat seperti ini ..


"Hari ini saya Rapat dengan Mr.xxxxx ngebahs strategi pengembangan di bisnis Travel bla..bla...bla..."

Ada yang bertanya kesaya. “Kang Bagaimana cara cepat meningkatkan kredibilitas agar trust kita diakui??”

Ini Cara Cepat Meningkatkan Kredibilitas
>>> Menulis Buku. Kuncinya temen temen harus upgrade kapasitas, cari guru yang bisa mengajarkan kita agar pandai menulis.

Saya berhasil menulis dua buku dalam waktu 4 bulan juga karena belajar. Ada biaya yang saya keluarkan.

Prinsip yang selalu saya bangun bukan seberapa besar biaya yang dikeluarkan, namun seberapa besar hasil yang ingin kita dapatkan setelah mengupgrade kapasitas. Hasilnya ?? Alhamdulillah, penjualan paket wisata, penjualan lisensi saya cukup bagus tanpa harus melakukan “Penawaran Brutal” di Fesbuk atau sosial media lainya.

Sesekali mampir ke Fesbuk saya (Yudha Eris Setiawan) hampir jarang ditemukan saya melakukan penjualan brutal disana, isinya tentang ilmu yang saya tulis atau aktifitas yang sedang saya kerjakan.

Menulis buku adalah cara cepat membangun kredibilitas anda sebagai pengusaha, dengan menulis maka personal branding anda akan terbangun dan menjadikan anda lebih terkenal dan lebih mudah jualan. Gak percaya ?? gak apa-apa hahahahaha

Sebagai pemula, jika kita ingin menulis buku, gak perlu panjang lebar, untuk memulainya cukup dengan cara menuliskan judul setelah itu menulislah seperti anda bicara kepada temen anda. Simple kan ?

Urusan kalimat yg salah, kata kata gak sesuai EYD biarkan Editor nanti.yg menyelesaikannya                      
Baik, setelah anda menemukan Value dan mampu meningkatkan trust didepan calon pelanggan anda, saat itulah anda akan melesat jauh kedepan meninggalkan kompetitor anda.

Entri Populer